BARABAI-Dalam rangka mendukung swasembada pangan, Kodim 1002/HST melalui Koramil 1002-05/Pandawan menyiapkan lahan pertanian untuk budidaya tanaman Lombok. Kamis (28/12/2023)
Lahan seluas 0, 5 hektar ini milik Rabiansyah RT.004 RW.002 Desa Pandawan Kecamatan Pandawan Kab.Hulu Sungai Tengah dikerjasamakan dengan Koramil 05/Pandawan untuk ditanami Lombok, ”terang Peltu Henri Murpianto (Plh.Danramil 1002-05/Pandawan)
Lebih lanjut Peltu Henri Murpianto mengatakan kegiatan ini meruapakn bentuk nyata dukungan TNI dalam program ketahanan pangan yang telah dicanangkan oleh pemerintah, ”ujarnya
Baca juga:
Pertanian Organik, Pertanian Masa Depan
|
Selain itu kita manfaatkan lahan kosong yang tidak produktif ini menjadi kebun cabe/Lombok yang nanti hasilakan akan kita bagi dua dengan pemilik lahan.”imbuhnya
Secara teknis semua pengerjaan akan dilakukan oleh para Babinsa Koramil 1002-05/Pandawan secara bergilir setiap harinya, dengan mekanisme seperti itu diharapkan nanti akan menghasilkan produksi yang maksimal, " harapnya
Sementara itu Rabiansyah pemilik lahan sangat senang, karena lahan yang selama ini tidak berfungsi dijadikan kebun Lombok oleh Koramil 05/Pandawan, ”ucapnya
Semoga nantinya kebun ini Lombok ini akan tumbuh dengan subur dan hasil panen yang melimpah, ”harapnya.(pendim1002).